Proposal peringatan hari besar Islam Isra Mi'raj nabi Muhammad SAW
PANITIA PERINGATAN HARI BESAR ISLAM ( PHBI
)
PERINGATAN ISRA MI’RAJ NABI MUHAMMAD
SAW TAHUN 1433 H.
PONDOK PESANTREN RIYADLUL ‘ULUM WADDA’WAH
Condong Cibeureum Kota Tasikmalaya 46194
Hal : Permohonan
Izin
Lampiran : 1 ( satu ) berkas
proposal
Kepada yang terhormat
Bapak Kepala Sekolah SMP-SMA Terpadu
Di
Tempat
Bismillahirrahmanirrahim
Assalamu’alaikum wr. Wb.
Salam teriring do’a kami
sampaikan semoga Bapak dalam keadaan sehat wal’afiat dan selalu ada dalam
lindungan Allah SWT .
Selanjutnya , kami Panitia
Peringatan Hari Besar Islam ( PHBI ) Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW
akan mengadakan Lomba Pidato Empat
Bahasa yang Insya allah akan dilaksanakan pada :
Hari/tanggal : Kamis - Sabtu, 21 - 23 Juni 2012
Waktu : Pukul 20.00 s/d selesai
Tempat :
Sekitar Pondok Pesantren Riyadlul 'Ulum Wadda'wah
Sehubungan dengan itu,
kami sebagai panitia memohon izin atas pelaksanaan kegiatan tersebut. Besar
harapan acara ini mendapat dukungan dari semua pihak , agar dapat terlaksana
dengan baik.
Demikian surat ini kami sampaikan , atas perhatiannya kami ucapkan terima
kasih.
Jazakumullah Aufarol Jazza
Wassalamu’alaikum Wr Wb.
Ketua Panitia,
Anton Pamungkas
|
Sekretaris,
Dhimas Rachman Taufiq
|
||
Mengetahui,
|
|||
Kepala sekolah SMA Terpadu,
Drs Mahmud Farid, M.Pd.
|
Kepala Sekolah SMP Terpadu,
Drs Endang Rahmat
|
Pengasuhan Santri,
Ust. Budi Syihabuddin S.Th.I
|
|
PENDAHULUAN
Untaian puji tidak
akan berhenti mengiringi ketakjuban hati kepada Maha Suci Allah SWT , puja ini
tidak akan terlupa menghiasi jagat raya ini untuk memuja kebesaran dan
keagungan-Nya . Sang pencipta yang maha bijaksana , semoga ridha , ampunan dan
rahmat-Nya yang didambakan dapat kita gapai bersama.
Shalawat dan salam
semoga tercurah kepada kekasih Allah, Nabi Muhammad SAW sebagai pemimpin umat
akhir zaman.
Alhamdulillah dalam
memperingati Isra Mi’raj nabi Muhammad SAW Tahun 1433 H. Kami selaku Panitia Peringatan Isra Mi’raj berusaha
untuk melaksanakan amanah dengan menyelenggarakan Lomba Pidato Empat Bahasa.
MAKSUD DAN TUJUAN
Ø Meningkatkan ubudiyah
Ø Menjalin ukhuwah islamiyah dan mebina
mental santri
Ø Memupuk rasa kebersamaan dan menjalin
ikatan tali persaudaraan antar santri.
Ø Menciptakan suasana “ Fastabiqul
khairat “
Ø Mengembangkan kreatifitas para
santri.
BENTUK KEGIATAN
Nama kegiatan :
Lomba Pidato Empat Bahasa dalam rangka memperingati Hari Besar Islam ( PHBI ) Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW Tahun 1433
H.
Waktu pelaksanaan :
Kamis - Sabtu, 21 -23 Juni 2012
Tempat :
Sekitar Pondok Pesantren Riyadlul 'Ulum Wadda'wah
Tema Acara :
“ Memadukan Dzikir dan Fikir Membentuk Insan Kamil”
SUSUNAN PANITIA
Pelindung :
Bapak Pimpinan Pondok
Bapak Kepala SMA Terpadu
Bapak Kepala SMP Terpadu
Pembimbing :
Staf Pengasuhan Santri
Ketua :
Anton Pamungkas
Wakil ketua :
Helmi Yogantara
Sekretaris :
Dhimas Rachman Taufiq
Bendahara :
Acep Diyat Khoeruman
Seksi Acara :
Fauzi Syukron Shiddiq
M Nurussalam
M Wafa Fatihul Ihsan
Fauzan Aziz Abdillah
Konsumsi :
Acep Edwin Najinul M
Syukron Al-Banani
Bagian keamanan :
Imam Farid Muslim
Ade Riyan
Hendri Maulana
Logistic :
Gilang Soban
Fuad Anwar Amin
Dekorasi :
Aziz Azhar
Abu Hasan Asy’ari
Zam-zam Jamil
Ari Sudrajat
Murod Ihsan Kamal
Imam Muhibbu Sobri
Dokumentasi :
M Deris Darisman
Bagian Humas :
M Rijal M R
Jajang Jamaluddin
TIMING KEGIATAN
NO
|
HARI/TANGGAL
|
WAKTU
|
KEGIATAN
|
1
|
Kamis, 21 Juni 2012
|
Pukul 20.00 s/d selesai
|
Seleksi lomba Pidato
|
2
|
Sabtu, 23 Juni 2012
|
Pukul 08.00 s/d selesai
|
Grand Final Lomba Pidato
|
PETUNJUK TEKNIS PERLOMBAAN
Ø Peserta diikuti oleh perwakilan dari
tiap kelompok muhadhoroh
Ø Peserta Grand Final adalah Juara 1
dan 2 dari tahap seleksi
Ø Seluruh peserta hadir minimal 5 menit
sebelum acara dimulai
Ø Melakukan daftar ulang
Ø Peserta yang terlambat akan
diakhirkan mendapatkan nomor undian
Ø Berpakaian sopan dan rapi.
Ø Durasi waktu selama tujuh menit.
Kriteria penilaian :
·
Isi
pidato dan bahasa
·
Sikap
·
Penguasaan
panggung
·
Intonasi
dan artikulasi
REKAPITULASI ANGGARAN
¨ Konsumsi Juri : Rp. 300.000,-
¨ Piagam : Rp. 50.000,-
¨ Piala :
Rp. 400.000,-
¨ Dokumentasi : Rp. 100.000,-
¨ Lain-lain : Rp. 100.000,-
Jumlah :
Rp. 950.000,-
PENUTUPAN
Demikian
proposal ini kami buat , sebagai gambaran umum acara yang akan kami
selenggarakan dengan harapan terwujudnya hidup yang berkualitas dengan menjalin
ukhuwah islamiyah antara semua umat muslim.
Semoga Allah
selalu menyertai kita, sehingga dapat tercapai maksud dan tujuan serta
kesuksesan acara Peringatan Hari Besar
Islam ( PHBI ) Isra Mi’raj 1433 H.
Kami
mengharapkan dukungan dari semua pihak demi kelancaran acara ini , semoga Allah
senantiasa memberikan imbalan atas amal kebaikan kita.
Tasikmalaya,
18 Juni 2012
Ketua Panitia,
Anton Pamungkas
|
Sekretaris,
Dhimas Rachman Taufiq
|
||
Mengetahui,
|
|||
Kepala sekolah SMA Terpadu,
Drs. Mahmud Farid, M.Pd.
|
Kepala Sekolah SMP Terpadu,
Drs. Endang Rahmat
|
Pengasuhan Santri,
Ust. Budi Syihabuddin S.Th.I
|
|
FORMULIR PENDAFTARAN
LOMBA PIDATO EMPAT BAHASA
Nama : ………………………………………………………………………………………………………………..
Tempat/Tanggal lahir : ………………………………………………………………………………………………………………..
Alamat Lengkap :
………………………………………………………………………………………………………………..
………………………………………………………………………………………………………………..
Kelas :
………………………………………………………………………………………………………………..
Kelompok Muhadhoroh : ………………………………………………………………………………………………………………..
Tema yang dibawakan : ………………………………………………………………………………………………………………..
Peserta,
0 komentar:
Posting Komentar